Semarak Ramadhan PASKIBRA UNIT 112 SMAN 12 wajo berbagi sembako dan takjil kepada fakir,dhuafa dan Bagi bagi takjil ke pengendara.
Bulan Suci Ramadhan 1442 H, PASKIBRA SMAN 12 WAJO UNIT 112 melakukan kegiatan pembagian sembako & takjil.Dalam kegiatan tersebut sebanyak 15 paket sembako dibagikan kepada fakir miskin. Semua paket yang dibagikan merupakan sumbangan dari para anggota dan PASKIBRA UNIT 112 (1, Mei 2021).
Dalam arahan Bapak Drs.Muhammad Tang M.M. selaku kepala UPT SMAN 12 wajo. Pembagian sembako dan pembagian takjil merupakan kegiatan yang sangat bagus kegiatan ini semacam bakti sosial. Karena kalian membantu saudara- saudara kita yang kurang mampu. Apalagi Di bulan Suci ramadhan ini sangatlah bagus untuk saling berbagi semoga apa yang ananda lakukan bernilai ibadah. Lakukan yang terbaik insya Allah PASKIBRA Di SMAN 12 wajo ini semakin berkembang,dan lebih baik lagi.
Dalam keterangannya Ketua PASKIBRA UNIT 112 SMAN 12 WAJO. Muh Hirsyam. Kegiatan ini merupakan program kerja pertama Di bulan suci Ramadhan. Dengan adanya dorongan dari sekolah dan Anggota PASKIBRA unit 112 sehingga kegiatan ini berjalan' dengan lancar. Kegiatan ini bertujuan untuk membantu saudara-saudara kita fakir dan dhuafa .Dengan adanya program kami ini semoga bisa saling membantu satu sama lain.Kegiatan ini juga untuk membangun semangat dan motivasi saling berbagi kepada sesama yang sedang melaksanakan ibadah puasa. Disamping itu, juga mengharapkan keberkahan di bulan suci ini. Pembagian takjil ini sangat berarti buat muslimin dan muslimat yang beraktifitas sampai sore hari dan hanya bisa berbuka puasa di jalan sambil menuju pulang,Begitupun dengan pembagian sembako diharapkan semoga bisa bermanfaat bagi warga yang dibagikan.“Allah senantiasa menolong seorang hamba selama hamba itu menolong saudaranya.” (HR. Muslim).
Semoga apa yang kami lakukan bernilai ibadah di sisi Allah SWT.
Bersamaan dengan kegiatan ini PASKIBRA UNIT 112 SMAN 12 Wajo juga berbagi tak'jil bagi masyarakat dan buka puasa bersama para anggota PASKIBRA UNIT 112 ,kepala UPT SMAN 12 wajo Dan Babinsa Koramil Pitumpanua.
Post Comments(0)